Jakarta – Pelita Jaya Bakrie menundukkan musuh bebuyutan Satria Muda Pertamina 69-65 pada big match menegangkan di hari pertama IBL 2022 di Gedung Basket Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (15/1/2022).
Pelita menggebrak diawal laga dengan unggul 8-0. Andakara Prastawa dkk akhirnya unggul 15-7 pada kuarter pertama.
Membuka kuarter kedua, Pelita kembali melesat, 32-7 namun angka mereka kemudian terhenti ketika Satria Muda memperbaiki dan terus memperkecil selisih dan hanya tertinggal delapan angka. Pelita unggul 36-28 memasuki babak kedua.
Kuarter ketiga laga semakin seru. Satria Muda sempat mendekat lewat tembakan Sandy Ibrahim, namun Pelita tetap mampu menjaga selisih dan menutup kuarter dengan skor
Satria Muda menggebrak pada kuarter keempat. Mereka sudah mampu berbalik unggul ketika waktu tersisa 6:21 detik, 55-54. Hardian Wicaksono dan Vincent Kosasih kembali membawa Pelita unggul 58-55.
Tinsley mencetak dua angka, tiga lemparan bebas Hardian dan lay up Prastawa membawa Pelita memimpin, 63-57. Dua lemparan bebas Juan Laurent dan under basket Elijah Foster dubalsa dua angka dari Hardian 65-61. Satu free throw Foster membuat kedudukan 65-62 diwaktu tersisa 2:30 menit.
Tembakan Avan Seputra membuat angka menjadi sama 65-65 pada waktu tersisa di bawah 41:05 detik.
Setelah time out, Vincent mencetak poin, 67-65 ketika tersisa 25:57 detik. Pelatih Satria Muda Youbel Sondakh meminta time out.
Serangan Satria Muda gagal menjadi poin setelah Arki Dikania Wisnu melakukan tune over, memaksa Foster melakukan unsportmanlike Foul berbuah lemparan bebas yang menghasilkan satu angka dari Hardian, 68-65 di waktu tersisa 1 menit 7 detik. Satu free throw Muhammad Arighi menjadi angka terakhir, Pelita menang 69-65.
Dior Lowhorn dan Andakara Prastawa masing masing mencetak 12 angka, Hardian menambah dengan 10 angka bagi Pelita .
Di kubu Satria Muda, Foster mencetak double double dengan catatan 20 poin dan 16 rebound.